• MTSN 8 KEDIRI
  • MTsN 8 Kediri, Madrasah Hebat Bermartabat

MTsN 8 KEDIRI GO INTERNATIONAL DENGAN PERTUKARAN PELAJAR KE THAILAND

Program GERAMM yang dicananangkan oleh Kabid.Pendma Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Timur langsung direspon oleh Kepala MTsN 8 Kediri. Salah satu program GERAMM adalah GEMI ( Gerakan Madrasah Inspiratif ). GEMI  menjadi motivasi kepala MTsN 8 Kediri untuk meluncurkan program Pertukaran Pelajar ( Study Exchange ) ke Saengtham Withaya Mulniti, Songkhla Thailand. Berbagai persiapan dilakukan oleh madrasah. Termasuk mendapatkan jaringan (link) tentang pertukaran pelajar ke Thailand. Untuk keperluan tersebut Kepala MTsN 8 Kediri beserta rombongan bertolak ke Thailand untuk studi lapangan.

          Program Pertukaran Pelajar kemudian  ditawarkan kepada orangtua/wali siswa MTsN 8 Kediri. Program ini direspon positif oleh orangtua/wali siswa. Setelah melalui tahap seleksi berupa tes tulis, tes wawancara dan tes baca tulis Al-Quran, akhirnya terpilih 12 siswa. Mereka terdiri dari 9 siswa dari kelas 7,8 dan 9. Kedua belas siswa tersebut berada di Thailand pada 27 Agustus – 16 September 2019.

          Keberangkatan 12 siswa tersebut didampingi oleh Kepala MTsN 8 Kediri, Dra. Fikrotul Azizah, M.Ag, Waka Kurikulum Badik Susanto, M.Pd.I, Waka Kesiswaan Sunarto, M.Pd., Waka Humas Kholilrurohman, M.Pd. serta Ketua Program Unggulan Beti Sulistyorini, S.Pd. Bapak/ ibu guru yang mendampingi ini hanya sampai pada Provinsial Administration Organitation Thailand saja. Untuk selanjutnya menitipkan para siswa kepada penanggungjawab di sana. Baru setelah program berakhir para siswa akan dijemput kembali oleh Kepala Madrasah dan pendamping lainnya. Yang istimewa ternyata  ketika menjemput para siswa ke Thailand, Kepala Kantor Kemenag Kab.Kediri, Dr.Zuhri,MSi berkenan tutur serta.

Selama di Thailand, tepatnya di Thailand Selatan para siswa ini berada di Saengtham Wittaya Foundation School. Mereka ditempatkan di ruang – ruang kelas berbaur dengan para siswa Thailand. “ Senang sekali bisa Ke Thailand ini, banyak hal yang dapat saya pelajari, selain tentang Islam di Thailand, juga tentang pelajaran dan kebudayaan negeri gajah putih ini, “ kata Hafidz Putra Pribadi.Meskipun Islam sebagai agama minoritas di Thailand namun perhatian terhadap pelajaran Agama Islam sangat besar. Buktinya, setiap hari pasti ada pelajaran Agama Islam di kelas.

          Para siswa peserta pertukaran pelajar di Saengtham  Withaya School ini juga tidak canggung berbaur dengan masyarakat lokal.Hampir tiap hari mereka mendapatkan undangan menghadiri acara semacam pengajian dari masyarakat. Dalam kegiatan tersebut selalu disuguhi kearifan lokal yakni Nasyid. Tentu ini sangat mengembirakan. Ini karena 12 siswa tersebut memang sudah dibekali dengan keterampilan bermain Nasyid Banjari. Tidak banyak kendala yang didapatkan para siswa ini ketika mereka menjalani program pertukaran pelajar ini. “ Hanya makanan yang mungkin berbeda. Banyak yang rasanya hambar.Namun justru ini asyiknya, “ lanjut Hafidz sambil tersenyum.

          Kepala MTsN 8 Kediri, Dra. Fikrotul Azizah, M.Ag menjalaskan bahwa Program Pertukaran Pelajar ini merupakan upaya madrasah untuk mengenalkan MTsN 8 Kediri tidak hanya lokal saja tetapi juga internasional. Ini tentu membanggakan karena baru MTsN 8 Kediri menjadi satu-satunya sekolah setingkat SMP/MTs di Jawa Timur yang berhasil dan mampu mengadakan pertukaran pelajar ke Thailand.Sebelumnya hanya siswa setingkat SMA/Aliyah dan Mahasiswa.” Saya berharap Program Pertukaran Pelajar ini mampu menjadi inspirasi bagi para siswa lain juga yang lebih penting menjadi inspirasi bagi sekolah/ madrasah lainnya,” sambung Fikrotul. “ Kami juga sudah menandatangani MOU dengan Seangtham Withaya Foundation  untuk keperluan Pertukaran Pelajar ini,” lanjut ibu Kepala MTsN 8 Kediri ini.(dwis)

2 Komentar

Pertukaran pelajar adalah program yang sangat bermanfaat baik untuk siswa maupun pihak sekolah. Semoga kedepannya semakin banyak sekolah yang menerapkan program ini.

Assalamualaikum potensi siswa terintegrasi

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Jum'at Sehat

Jumat(20/11) Jumat Sehat di MTsN 8 Kediri pagi ini diawali dengan Senam Aerobik. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk menjaga kebugaran dan kesehatan warga madrasah. Wajah ceria,

20/11/2020 09:05 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 771 kali