• MTSN 8 KEDIRI
  • MTsN 8 Kediri, Madrasah Hebat Bermartabat

Dua Pasukan Jalan Kreasi MTsN 8 Kediri Raih Juara

Dua Pasukan Jalan Kreasi MTsN 8 Kediri meraih juara pada lomba Jalan Kreasi se-Kecamatan Pagu. Kegiatan ini dilaksanakan Sabtu (24/8) dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Indonesia. Kepala MTsN 8 Kediri, Dra. Siti Umi Hanik, M.Pd.I secara langsung menerima piala dan bingkisan sebagai pemenang lomba. Piala langsung di serahkan oleh Camat Pagu, Nuning Zahro, S.TP. Pasukan Madsadela Putra meraih juara Favorit pilihan pemirsa melalui poling yang diselenggarakan panitia. Sedangkan Pasukan Madsadela Putri meraih Juara Harapan 1 setelah bersaing ketat dengan 37 peserta lainnya dari lembaga-lembaga dan instansi di wilayah Kecamatan Pagu.

“Alhamdulillah kedua pasukan jalan kreasi MTsN 8 Kediri berhasil meraih juara. Semangat Bapak dan Ibu dalam melaksanakan tugas mengikuti lomba ini begitu luar biasa. Mudah-mudahan semangat ini  terus berkobar dalam tugas keseharian sebagai bapak dan ibu guru mencerdaskan generasi penerus bangsa. “ ungkap Kepala MTsN 8 Kediri usai menerima piala kejuaraan.

Pasukan Putra yang dikomandani oleh Irwan Pujianto, S.Kom menyampaikan bahwa pasukannya mengusung tema Santri Nasional. Mengenakan busana santri, bersarung dan berkopyah serta membawa properti berkat seakan usai melaksanakan kenduri. Penampilannya yang kocak dan kompak mampu meraih perhatian penonton di sepanjang jalan dari start hingga finish. Dan dari poling yang dibagikan panitia, Pasukan Putra MTsN 8 Kediri paling unggul sehingga meraih juara Favorit.

Mengusung tema Adat Papua pasukan putri yang dikomandani oleh Binti Mahmudah, S.Pd. tampil enerjik. Mengenakan baju Adat Papua, 13 peserta dari para Ibu Tenaga Pendidik dan Kependidikan MTsn 8 Kediri ini tampak kompak dan semangat. “ Sebuah perjuangan yang luar biasa. Kami selama 10 hari berlatih disela-sela jam mengajar demi dapat mempersembahkan yang terbaik dalam penampilan ini. menghafalkan lagu daerah Papua dan juga gerakan-gerakan untuk variasi dalam barisan sungguh luar biasa.”ungkap Binti Mahmudah,S.Pd. komandan pasukan. (hms)

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Penilaian Kinerja Kepala Madrasah di MTsN 8 Kediri

Kabupaten Kediri, (MTsN 8 Kediri) Penilaian Kinerja Kepala Madrasah, PKKM merupakan kegiatan rutin yang setiap tahun  berlangsung. Kegiatan PKKM di MTsN 8 Kediri berlangsung Selasa

31/10/2024 13:51 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 55 kali
Senam Sehat dan Makan Bersama

Kab. Kediri (MTsN 8 Kediri) MTsN 8 Kediri telah sukses melaksanakan kegiatan P5RA (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Rahmatan Lilalamin) dengan tema "Bangunlah Jiwa Raganya" pad

31/10/2024 13:41 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 47 kali
Puskesmas Pagu Melaksanakan Screening Kesehatan Siswa MTsN 8 Kediri

Kab. Kediri(MTsN 8 Kediri) Puskesmas Pagu melaksanakan kegiatan screening kesehatan kepada siswa MTsN 8 Kediri. Screening kesehatan ini merupakan program rutin yang dilakukan untuk mend

31/10/2024 13:32 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 34 kali
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H

Kab Kediri(MTsN 8 Kediri) Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW  di MTsN 8 Kediri dilaksanakan Selasa (17/9).  Digelar di halaman Musala MTsN 8 Kediri, kegiatan ini diikuti oleh

17/09/2024 21:43 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 101 kali
Pengajian Sabtu Pagi MTsN 8 Kediri

Kab Kediri (MTsN 8 Kediri) Pengajian rutin  Sabtu Pagi MTsN 8 Kediri kembali digelar di bulan ini tepatnya pada hari Sabtu, 13 September 2024. Bertempat di halaman musala MTsN 8 Ke

14/09/2024 14:45 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 92 kali
PAB PMR Madya Unit MTsN 8 Kediri

Kab Kediri (MTsN 8 Kediri) Penerimaan Anggota Baru, PAB PMR Madya Unit MTsN 8 Kediri  tahun 2024 diikuti  132 anggota baru, siswa kelas 7. Upacaraa pembukaan dilaksanakan di R

13/09/2024 14:40 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 111 kali
MTsN 8 Kediri Mengikuti Asesmen Nasional

MTsN 8 Kediri mengikuti Asesmen Nasional, AN yang dilaksanakan serentak secara nasional. Bertempat di Laboratorium Komputer MTsN 8 Kediri AN berlangsung tertib dan lancar. Kegiatan ini

12/09/2024 10:20 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 88 kali
Menyaksikan Tari Kecak di Pantai Melasti, Bali

Kab. Kediri (MTsN 8 Kediri) Perjalanan SKAL MTsN 8 Kediri hari kedua, Senin, 9 September 2024 di Pulau Dewata Bali.  Keindahan alam  dengan sepanjang pantainya yang begitu mem

09/09/2024 19:40 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 175 kali
MTsN 8 SKAL ke Bali

Kab Kediri (MTsN 8 Kediri) MTsN 8 Kediri melaksanakan kegiatan Study Kenal Alam dan Lingkungan ,SKAL ke Pulau Dewata, Bali. Kegiatan rutin tahunan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 9

07/09/2024 17:20 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 109 kali
BNN Masuk Madrasah

Kab. Kediri (MTsN 8 Kediri) Badan Narkotika Nasional BNN Kabupaten Kediri hadir di MTsN 8 Kediri, Senin 2 September 2024. Pihak BNN yang diwakili oleh Bapak Alfian bertindak sebagai Pem

02/09/2024 14:40 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 84 kali