• MTSN 8 KEDIRI
  • MTsN 8 Kediri, Madrasah Hebat Bermartabat

Puskesmas Masuk Madrasah

Berbagai upaya untuk meningkatkan pengetahuan akan kesehatan bagi siswa diupayakan oleh MTsN 8 Kediri. Kali ini MTsN 8 Kediri menggandeng Puskesmas Pagu untuk memberikan penyuluhan kesehatan bagi siswa. Hal ini sejalan dengan Program Puskesmas masuk Madrasah.  Hadir langsung Kepala Puskesmas Pagu, dg Thoriq untuk melakukan penyuluhan kesehatan di MTsN 8 Kediri.

Dalam sebuah upacara bendera hari Senin (5/2) bertindak sebagai pembina upacara adalah Kepala Puskesmas Pagu, dg Thorik. Upacara yang diikuti oleh seluruh siswa, Tenaga Pendidik dan Kependidikan MTsN 8 Kediri  berlangsung dengan lancar dan hikmad.

Dalam amanatnya, dg Thorik menyampaikan pentingnya menjaga kesehatan bagi seorang pelajar. Menerapkan hidup bersih, mengonsumsi makanan yang sehat, dan menjauhkan diri dari hal-hal yang mendekati narkoba dan miras. Merokok adalah salah satu pintu masuknya narkoba pada para pelajar. Untuk itu, merokok  harus dihindari oleh para pelajar. Hal ini dilakukan karena merokok  jelas berdampak tidak baik untuk Kesehatan diri si perokok maupun orang-orang di sekitarnya. Dan pada musim penghujan untuk terus menjaga kebersihan dan kesehatan agar tidak terjadi wabah demam berdarah.

Dengan adanya penyuluhan kesehatan langsung dari Puskesmas ini diharapkan akan menambah pengetahuan dan wawasan para siswa tentang kesehatan. Dengan demikian akan tumbuh para siswa yang sehat dan bersemangat dalam menuntut ilmu. Untuk itu kerja sama MTsN 8 Kediri dengan Puskesmas ini harus terus dilaksanakan dalam upaya meningkatkan mutu Pendidikan yang ada di madrasah ini. (Bin)

 

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Penilaian Kinerja Kepala Madrasah di MTsN 8 Kediri

Kabupaten Kediri, (MTsN 8 Kediri) Penilaian Kinerja Kepala Madrasah, PKKM merupakan kegiatan rutin yang setiap tahun  berlangsung. Kegiatan PKKM di MTsN 8 Kediri berlangsung Selasa

31/10/2024 13:51 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 55 kali
Senam Sehat dan Makan Bersama

Kab. Kediri (MTsN 8 Kediri) MTsN 8 Kediri telah sukses melaksanakan kegiatan P5RA (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Rahmatan Lilalamin) dengan tema "Bangunlah Jiwa Raganya" pad

31/10/2024 13:41 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 47 kali
Puskesmas Pagu Melaksanakan Screening Kesehatan Siswa MTsN 8 Kediri

Kab. Kediri(MTsN 8 Kediri) Puskesmas Pagu melaksanakan kegiatan screening kesehatan kepada siswa MTsN 8 Kediri. Screening kesehatan ini merupakan program rutin yang dilakukan untuk mend

31/10/2024 13:32 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 34 kali
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H

Kab Kediri(MTsN 8 Kediri) Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW  di MTsN 8 Kediri dilaksanakan Selasa (17/9).  Digelar di halaman Musala MTsN 8 Kediri, kegiatan ini diikuti oleh

17/09/2024 21:43 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 101 kali
Pengajian Sabtu Pagi MTsN 8 Kediri

Kab Kediri (MTsN 8 Kediri) Pengajian rutin  Sabtu Pagi MTsN 8 Kediri kembali digelar di bulan ini tepatnya pada hari Sabtu, 13 September 2024. Bertempat di halaman musala MTsN 8 Ke

14/09/2024 14:45 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 92 kali
PAB PMR Madya Unit MTsN 8 Kediri

Kab Kediri (MTsN 8 Kediri) Penerimaan Anggota Baru, PAB PMR Madya Unit MTsN 8 Kediri  tahun 2024 diikuti  132 anggota baru, siswa kelas 7. Upacaraa pembukaan dilaksanakan di R

13/09/2024 14:40 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 111 kali
MTsN 8 Kediri Mengikuti Asesmen Nasional

MTsN 8 Kediri mengikuti Asesmen Nasional, AN yang dilaksanakan serentak secara nasional. Bertempat di Laboratorium Komputer MTsN 8 Kediri AN berlangsung tertib dan lancar. Kegiatan ini

12/09/2024 10:20 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 88 kali
Menyaksikan Tari Kecak di Pantai Melasti, Bali

Kab. Kediri (MTsN 8 Kediri) Perjalanan SKAL MTsN 8 Kediri hari kedua, Senin, 9 September 2024 di Pulau Dewata Bali.  Keindahan alam  dengan sepanjang pantainya yang begitu mem

09/09/2024 19:40 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 175 kali
MTsN 8 SKAL ke Bali

Kab Kediri (MTsN 8 Kediri) MTsN 8 Kediri melaksanakan kegiatan Study Kenal Alam dan Lingkungan ,SKAL ke Pulau Dewata, Bali. Kegiatan rutin tahunan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 9

07/09/2024 17:20 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 109 kali
BNN Masuk Madrasah

Kab. Kediri (MTsN 8 Kediri) Badan Narkotika Nasional BNN Kabupaten Kediri hadir di MTsN 8 Kediri, Senin 2 September 2024. Pihak BNN yang diwakili oleh Bapak Alfian bertindak sebagai Pem

02/09/2024 14:40 - Oleh TIM Humas MTsN 8 Kediri - Dilihat 84 kali